Liputan6.com, Jakarta - WR, guru bahasa inggris dan pelatih pramuka di salah satu sekolah dasar unggulan berupaya menyembunyikan wajahnya dari sorotan kamera wartawan saat di gelandang ke Mapolresta Depok, Jawa Barat. Ia dilaporkan telah melakukan pelecehan seksual terhadap muridnya.
Seperti ditayangkan Liputan6SCTV, Jumat (8/6/2018), pria berusia 24 tahun ini ditangkap di satu tempat di wilayah Depok dan menjadi tersangka pelecehan seksual belasan siswanya setelah menjalani pemeriksaan tim penyidik selama dua jam.
"Penyidik masih melakukan pemeriksaan terhadap oknum guru tersebut untuk kita mengetahui latar belakang peristiwa itu. Dan untuk mengetahui berapa banyak korban yang sudah menjadi korban pencabulan. Kemudian juga ditempat mana saja, dan motif," ujar Kapolresta Depok Kombespol Didik Sugiarto.
Sejauh ini empat orang tua siswa yang telah melaporkan perbuatan bejat oknum guru yang dilakukan di lingkungan sekolah. Diperkirakan jumlah korban mencapai 15 orang dengan iming-iming nilai pramuka yang baik.
Kalo Berita nya Ga lengkap buka link di samping https://www.liputan6.com/news/read/3554233/polisi-dalami-kasus-pelecehan-siswa-oleh-guru-sd-di-depokBagikan Berita Ini
0 Response to "Polisi Dalami Kasus Pelecehan Siswa Oleh Guru SD di Depok"
Post a Comment