Search

Masuk Daftar Tokoh Muslim Berpengaruh di Dunia, Jokowi: Saya Tetap akan Fokus Bekerja

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Presiden Joko Widodo kembali masuk dalam daftar “Top 50” sama seperti tahun sebelumnya.

Kali ini Presiden Jokowi masuk dalam daftar tokoh muslim berpengaruh di dunia tahun 2019.

Presiden Jokowi mengatakan penghargaan itu untuk seluruh rakyat Indonesia.

"Alhamdulillah, saya kira sebuah penghargaan untuk kita semuanya, sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia," kata Jokowi saat ditanya oleh jurnalis seusai berkunjung ke Pondok Pesantren Bugen Al-Itqon, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (20/10/2018) seperti disampaikan Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin dalam rilisnya kepada Tribunnews.

Namun Presiden Jokowi mengatakan bahwa dirinya akan tetap fokus bekerja.

Baca: Pelaku Pembuang Bayi di Toilet Bandara SAMS Balikpapan Ternyata Masih Pelajar

"Tapi saya tetap terus akan bekerja apa adanya, seperti biasanya," kata Jokowi.

Adapun daftar tokoh muslim dunia paling berpengaruh tahun 2019 dikeluarkan oleh Pusat Studi Strategi Islam, lembaga riset mandiri yang berlokasi di Amman, Yordania.

Selain Jokowi, sejumlah tokoh Islam Indonesia juga masuk dalam peringkat 50 besar.

Di antaranya ialah Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama KH Said Aqil Siradj, mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsudin, dan Rais Am Jamiyah Ahlu Tariqah Al Mu'tabarah an Nahdiyah, Habib Muhammad Luthfi bin Yahya.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya ga lengkap buka link di samping http://www.tribunnews.com/nasional/2018/10/21/masuk-daftar-tokoh-muslim-berpengaruh-di-dunia-jokowi-saya-tetap-akan-fokus-bekerja

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Masuk Daftar Tokoh Muslim Berpengaruh di Dunia, Jokowi: Saya Tetap akan Fokus Bekerja"

Post a Comment

Powered by Blogger.