Search

Wakapolri Minta Polisi yang Tendang Ibu-Ibu Dipecat

Komplotan itu kemudian menjalankan aksinya. Saat dipergoki, mereka kemudian berupaya melarikan diri. Tiga orang tertangkap yakni dua ibu-ibu berinisal D (42) dan S (41), juga seorang bocah AR (12) yang merupakan anak dari D.

"Pelaku mengambil barang-barang yang ada di Minimarket berupa empat kotak susu, 1 botol susu, 4 bungkus mie, dan sebuah selendang," kata Munim.

Polisi Y pun tiba di lokasi. Dalam proses interogasi, dia emosi lantaran pelaku berbelit-belit saat ditanya. Akhirnya tendangan dan pukulan sandal pun mendarat di tubuh salah seorang ibu.

Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian geram dengan polisi yang menganiaya seorang ibu di sebuah minimarket. Dia memerintahkan untuk mencopot jabatan polisi berpangkat AKBP berinisial Y itu.

"Terkait dengan video pemukulan itu, Kapolri marah besar. Kapolri marah dan akan copot AKBP Y hari ini juga. AKBP Y tidak mencerminkan polisi yang Promoter," tutur Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Mohammad Iqbal saat dikonfirmasi, Jakarta, Jumat (13/7/2018).

Menurut dia, sikap promoter itu difokuskan pada tiga kebijakan utama, salah satunya memperbaiki kultur. Polisi saat ini harus dapat menghilangkan arogansi kekuasaan dan menekan kekerasan eksesif.

"Oknum AKBP Y tersebut sama sekali tidak mencerminkan sosok polisi sebagai pelindung, pelayan, dan pengayom masyarakat," jelas Iqbal.

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

Rekaman berisi salah seorang pria berkaus kerah jingga dengan tulisan "polisi" di punggungnya dan tengah menghardik memarahi ibu-ibu menyebar melalui jejaring sosial.

Let's block ads! (Why?)

Kalo Berita nya Ga lengkap buka link di samping https://www.liputan6.com/news/read/3588117/wakapolri-minta-polisi-yang-tendang-ibu-ibu-dipecat

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Wakapolri Minta Polisi yang Tendang Ibu-Ibu Dipecat"

Post a Comment

Powered by Blogger.