Search

410 Jenazah Korban Gempa dan Tsunami di Kota Palu Dievakuasi

Sebelumnya, korban meninggal dunia akibat gempa dan tsunami di Palu, Sulawesi Tengah diberitakan mencapai 384 jiwa. Mereka tersebar di RS Wirabuana Palu sebanyak 10 orang, RS Masjid Raya sebanyak 50 orang, RS Bhayangkara sebanyak 161 orang.

Kemudian, di Desa Pantoloan Induk sebanyak 20 orang, Desa Kayumalue Pajeko sebanyak 2 orang dan RS Undala Mamboro Palu sebanyak 141 orang.

"Ini hanya tercatat di kota Palu," kata Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho di Jakarta, Sabtu (29/9/2018).

Sementara sebanyak 29 orang dinyatakan hilang di Pantoloan Induk.

Di pantai akibat tsunami juga diduga cukup banyak korban meninggal dunia yang belum terdata.

"Memang tsunami menerjang Kota Palu dan Donggala dengan tinggi satu hingga tiga meter. Korban banyak karena masyarakat banyak melakukan aktivitas di pantai," Sutopo menandaskan.

Let's block ads! (Why?)

Kalo Berita nya Ga lengkap buka link di samping https://www.liputan6.com/news/read/3655505/410-jenazah-korban-gempa-dan-tsunami-di-kota-palu-dievakuasi

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "410 Jenazah Korban Gempa dan Tsunami di Kota Palu Dievakuasi"

Post a Comment

Powered by Blogger.